Sambut HUT RI Ke 78 Tahun Dan Hari Jadi Desa Perampuan Ke 28 Tahun ,Panitia Mulai Bahas Persiapan.

  • Jul 13, 2023
  • Admin Desa Perampuan

Perampuan- Panitia pelaksanaan HUT RI Ke 78 Tahun dan hari jadi Desa Perampuan yang ke 28 tahun, menggelar rapat persiapan untuk menyambut hut ri dan hari jadi desa perampuan yang ke 28 tahun. Rapat ini dilaksanakan di rumah kepala desa HM Zubaidi selasa malam. Dalam rapat tersebut turut hadir kepala desa perampuan, ketua PKK Desa perampuan.Dalam pembahasan rapat tersebut, mekanisme pelaksanaan perlombaan, pada peringatan hut ri dan hari jadi desa desa perampuan. Dalam rapat tersebut di sepakati perlombaan yang akan di gelar.

 

Ada pun macam perlombaan, yang rencana akan di gelar pada perayaan hut rid an hari jadi desa perampuan yaitu, lomba balita sehat, lomba sepak bola antar dusun. Selain itu, ada juga pasar murah, pengobatan geratis, dan acara paling utama, yaitu jalan sehat, rencana akan di gelar pada 20 agustus 2023 besok.

Kepala Desa perampuan HM Zubaidi mengatakan, rencana peringatan hut ri ke 78, dirangkaikan hari jadi desa perampuan yang ke 28. “ Mala mini kita bahas apa yang akan kita adakan besok pada hut rid an hari jadi desa perampuan,ucap zubaidi. Ia menegasn, untuk acara jalan sehat yang rencananya akan di gelar besok, bukan hanya jalan sehat saja. Melainkan, peserta jalan sehat nanti, akan diberikan satu kantung plastik atau karung, dan peserta akan memungut sampah yang ada di jalan. Kemudian siapa yang paling bayak mendapatkan sampah, maka pihak panitia akan memberikan hadiah kepada peserta yang paling bayak mengumpulkan sampah.

 

“untuk jalan sehat besok, bukan hanya jalan saja, rencana nanti para peserta kita akan kasih kantung plastik, kemudian akan memungut sampah, siapa yang paling bayak mengumpulkan sampah, nanti kita akan kasih hadiah, hadiahnya nanti ebtah berupa uang tunai, atau kita akan kasih sembako, tegasnya.

Dimana diketahui, untuk pertandingan sepak bola antar dusun, rencananya akan di gelar pada awal bulan agustus, 2023. Untuk acara pengobatan geratis murah rencana akan di gelar pada tanggal 13 agustus. Sedangkan untuk lomba balita sehat, rencananya akan di gelar tanggal 15 sampai tanggal 17 agustus. Dan untuk puncak acara,di  jalan sehat, rencana akan di gelar pada tanggal 20 agustus sekaligus hari jadi desa perampuan.